RSS

Suatu Ketika di Poto Balat


Pemandangan ini saya saksikan ketika bermain di pantai Poto Balat, Sumbawa Barat, NTB. Awalnya saya heran dengan tingkah seorang bapak yang menggali pasir pantai sedemikian rupa. Ketika ombak datang, pasir yang telah digali tersebut terisi air. 

Disini keheranan saya segera terjawab, anaknya yang berumur sekitar 2 tahun yang sejak tadi didudukkan agak jauh dari pantai, segera dicelupkannya kedalam galian yang telah digenangi air laut tadi.  Dan segera bocah tersebut bermain air disana. 

Ah ya!, saya jadi sedikit terharu menyaksikan pemandangan ini. Ketika sebagai orang tua, terkadang banyak kekhawatiran mengajak anak-anak bermain air dipantai. Alternatif ini boleh dicoba lo! Hal sederhana terkadang jarang terpikirkan. Atau apa karena saya belum menjadi orangtua ya?

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS